Jumat, 17 Februari 2012

Cangar : Wisata Pemandian Air Panas [Malang]

Wisata ini terletak di kaki Gunung Welirang. tepatnya di dusun Cangar, desa Sumber Brantas, kecamatan Bumiaji, Kabupaten Malang. [kurang lebih 18 km dari kota Batu]. untuk menuju kawasan wisata pemandian air panas ini, pengunjung harus menggunakan kendaraan pribadi karena tidak ada akses angkutan umum.

Pemandian air panas cangar memiliki beberapa kolam, ada yang hangat, sedikit panas, bahkan sampai yang [lumayan] panas.. :) kolam yang tersedia juga beragam. mulai dari kolam buatan yang dialiri sumber air panas, hingga kolam alami yang terbentuk dari batuan dan tanah.

selain berendam di air hangat pengunjung juga bisa menikmati kuliner khas cangar yaitu tape ketan dan air tape. udara dingin pegunungan membuat kita bisa berlama-lama berendam di kolam hangat sambil menikmati kuliner tersebut.

Wisata Pemandian Air Panas Cangar
Pemandian air panas cangar merupakan kawasan yang masih alami, sepanjang perjalanan menuju kawasan ini kita akan menikmati panorama alam yang menakjubkan berupa hamparan hijau ladang penduduk dan hutan-hutan lebat kaki gunung welirang. di wisata air panas cangar sendiri masih banyak monyet-monyet hutan yang berkeliaran di pohon sekitar pemandian. dan jika kita menjelajah ke sisi-sisi hutan di sekitar pemandian ini kita akan menemukan banyak situs-situs sejarah berupa goa peninggalan zaman jepang. selain sebagai tempat wisata pemandian air panas, kawasan ini juga sering dijadikan sebagai bumi perkemahan pramuka.

Pemandian air panas cangar juga berkhasiat menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit.. ini dikarenakan Cangar terletak di kaki gunung welirang, dan sumber air panas disini mengandung zat belerang yang baik untuk kesehatan kulit. fasilitas yang di sediakan di pemandian ini cukup memadai, namun adanya perawatan dan pengembangan lebih lanjut masih sangat diperlukan.

nb:
Tiket masuk Rp 3000 / orang

0 komentar:

Posting Komentar